Tuesday, May 13, 2025
home_banner_first
SAINS & TEKNOLOGI

Apple Komit Berinvestasi di Indonesia, Tahap Awal Akan Bangun Pabrik AirTag

journalist-avatar-top
Rabu, 8 Januari 2025 11.52
apple_komit_berinvestasi_di_indonesia_tahap_awal_akan_bangun_pabrik_airtag

apple komit berinvestasi di indonesia tahap awal akan bangun pabrik airtag

news_banner

Jakarta, MISTAR.ID

Pihak Apple tetap komit akan berinvestasi di Indonesia. Untuk tahap pertama, perusahaan raksasa Amerika Serikat (AS) itu akan membangun pabrik AirTag senilai USD 1 miliar atau sekitar Rp16 triliun di Batam.

Seperti disampaikan Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan Perkasa Roeslani, usai melakukan pertemuan tertutup dengan Vice President of Global Policy Apple, Nick Amman.

“Intinya mereka [apple] berkomitmen penuh untuk pembangunan tahap pertama vendor AirTag senilai USD 1 miliar,” ujar Rosan di Kantor Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM, Jakarta, pada Rabu (8/1/25).

Baca juga: Investasi Apple Sebesar Rp16 T Dinilai Masih Belum Cukup di Indonesia

Rencana pembangunan pabrik Apple di Batam, kata Rosan, jadi satu langkah awal yang positif. Ia optimis, ke depannya langkah itu dapat membawa lebih banyak vendor lagi untuk membangun pabriknya di Indonesia.

Lokasi pembangunan pabrik, kata Rosan, telah ditentukan dan pembangunannya akan dimulai tahun 2025. Pabrik AirTag di Batam, ditargetkan sudah selesai dan langsung mulai beroperasi pada awal tahun 2026 mendatang.

Diketahui, AirTag Apple adalah perangkat pelacak elektronik yang membantu penggunanya untuk melacak dan menemukan barang-barang pribadi seperti kunci, tas, pakaian, perangkat elektronik, kendaraan, bahkan hewan peliharaan. (*/hm27)

REPORTER: